This Blog made by Bob Aldi --- Today Quote Ticker by Mario Teguh * You are talented to become a peaceful and strong person, if you decisively treat small matters as small, and the big ones as big. * Be grateful for you have received from others, and forget what you have given to them * When your mind does not lead, your feelings are in power. * Life is not easy but it's full of fun * ---



Sekolahku Terpinggirkan?

SMA Negeri 2 Semarang? Di mana tuch letaknya? oh di belakang Swalayan ADA Majapahit? kok letaknya di pinggir kota sich? padahal kan RSBI?
Pertanyaan ini sering muncul ketika saya ditanyai seseorang dimana letak keberadaan sekolah saya, sebenarnya tidak susah untuk 'menjamah' SMA Negeri 2 karena letaknya yang tidak jauh dari pusat kota dan setidaknya tidak jauh dari Pedurungan hehe :P. Tapi, Sekolah yang terletak di Jalan Sendangguwo Baru ini sudah menyandang gelar RSBI alias Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional. So? kenapa sekolah ini masih belum juga banyak yang mengetahuinya? Terlintas memang sekolahku tidak terletak di pinggir Jalan Raya seperti Sekolah RSBI lain misalnya SMA 1 dan SMA 3. Tapi, Sekolahku ini juga tidak sulit dijangkau kok, hanya masuk 15 meter dari Jalan Majapahit and VOILA!!!, kalian sudah bisa melihat Gate SMA Negeri 2 Semarang ini. Sebenarnya kenapa ya SMA Negeri 2 bisa dipindah ke Jalan Sendangguwo Baru? padahal dulu kan satu bangunan dengan SMA Negeri 1 Semarang. So guyz langsung aja tanpa panjang lebar inilah sejarah sekolah SMA NEgeri 2 Semarang :D.

Awal berdirinya SMA Negeri di Kota Semarang adalah pada tanggal 1 Agustus 1950. SMA Negeri tersebut dibagi menjadi dua bagian yaitu SMA Negeri bagian A dan SMA Negeri Bagian B, kedua sekolah ini menempati gedung bekas HBS (Hogere Burger School) yang berlokasi di Jalan Taman Menteri Soepeno 1 Semarang. Selanjutnya SMA Bagian A dipindah ke Jalan Pemuda 149 Semarang dan saat ini dikenal dengan nama SMU Negeri 3 Semarang.

Bangunan ini merupakan pengembangan dari HBS V (sekolah jaman Belanda) yang telah didirikan sebelumnya di Jalan Pemuda (sekarang SMA Negeri 3 Semarang). Diresmikan oleh Gubernur Hindia Belanda Tjarda van Starkenborg Stahoudi, dengan pesta kembang api yang meriah pada tahun 1939.

Tahun 1942, bangunan ini dikuasai oleh tentara Jepang dan dijadikan Asrama sekolah Pendidikan Tentara Jepang sampai dengan Jepang takluk pada Sekutu (tahun 1945). Setelah Belanda mengambil alih gedung ini,fungsinya diubah menjadi Rumah Sakit Tentara Belanda. Dan pada tahun 1946, fungsinya diubah lagi menjadi sekolah lagi yaitu HBS (Hegere Burger School), AMS (Algement Middlebure School), VHO ( voorbereidend Hoger Onder Wijs), MS (Middlebare School).

Baru pada tanggal 12 Desember 1949 setelah pemerintah Belanda menyerahkan kepada Pemerintah Indonesia, Sekolah ini resmi menjadi Sekolah Menengah Tingkat Atas. Pada tahun 1949-1950 untuk SMA A dan SMA B, SMA A kemudian pindah ke Jl. Pemuda dan sekarang menjadi SMA Negeri 3. Pada tahun 1956/1967 SMA B dipecah menjadi SMA B.1 dan SMA B.2 dimana pada tahun 1960/1961 SMA B.1 diubah menjadi SMA I dan SMA B.2 menjadi SMA II dengan jurusan PAS, PAL, SOS dan BUD.

Pada tahun 1969/1970 SMA I dan SMA II digabung menjadi SMA I-II dengan satu kepala sekolah. Dan tahun 1977/1978 SMA I-II dipecah menjadi SMA Negeri 1 dan SMA Negeri 2 yang kemudian pindah menempati gedung baru di Jalan Sendang Baru Semarang.

Pada tahun 1982-1983 ada perubahan penomeran sekolah diseluruh Indonesia, yang semula dengan indeks angka romawi diganti dengan angka arab sehingga SMA Negeri II Semarang berubah menjadi SMA Negeri 2 Semarang.

Pada tahun 1994-1995 saat Prof. Dr. Ir. Wardiman Djojonegoro menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI nama SMA berubah menjadi SMU (Sekolah Menengah Umum) maka SMA Negeri 2 Semarang berubah lagi menjadi SMU Negeri 2 Semarang.

NAH, sekarang udah pada tahu kant sebab - sebab kepindahan SMA Negeri 2 Semarang ke Jalan Sendangguwo Baru? Jadi gak usah malu, biarpun sekolah kita gak di pusat kota tapi kita tetap harus bangga dengan sekolah kita ini. Ayo semangaat buat Para Siswa - Siswi SMANDA :D Go, Fight, Win !!!!

Sumber : www.sma2smg.com & www.sman1-smg.sch.id


0 comments:

Post a Comment